Sabtu, 19 Desember 2015

Mengenal Tabel Di Microsoft Word 2007 [Lengkap PART 2]

Assalamualaikum Wr.Wb.


Elltron26- Kali ini Eltron akan melanjutkan Mengenai Tabel Di Microsoft Word 2007, Sebelumnya Eltron sudah menulis artikel yang sebelumnya yaitu Mengenal Tabel Di Microsoft Word 2007 [Lengkap Part1]. Kali ini Eltron akan lanjutkan dengan memberi tahu kepada kalian cara-cara yang masih berkaitan dengan Tabel di Microsoft Word 2007. Baiklah Mari kita lanjutkan Tutorial nya.


  • Cara Format Tabel
Format Tabel merupakan modifikasi atau mengubah tampilan tabel menjadi lebih beragam. Dengan cara ini kita dapat mengubah bermacam-macam tampilan tabel. Ada dua cara yang bisa kalian gunakan, diantaranya:

      1. Menggunakan Table Style 
1.) Klik Tabel yang ingin di format
2.) Pada Tab Design --> Table System grup, pilih dengan menggeser kan kursor di setiap style untuk melihat tampilan tabel.
4.) Klik style  yang ingin digunakan
5.) Dibagian Table Style Option grup, centang kotak elemen tabel yang ingin digunakan seperti Header Row, Total Row, dan Lain-lain.


      2. Membuat dan Menghapus Garis pembatas tabel

1.) Klik tabel atau bagian tabel yang ingin diberi garis pembatas
2.) Pada Tab Design --> Borders -->  Borders and Shading.
3.) Pilih garis mana yang ingin di tambahkan dan kalian hilangkan.

  • Mengatur Pemisahan Baris dalam Tabel 
A. Mencegah pemisahan isi baris dalam tabel Microsoft Word akan otomatis memisahkan isi tabel baris yang panjang ke halaman berikutnya bila baris tersebut terletak di akhir halaman. Untuk membuat isi baris yang panjang tidak terpisah dan ditempatkan semuanya di halaman selanjutnya, Lakukan cara berikut :
1.) Klik pada tabel
2.) Para Tab Layout --> Properties --> Row
3.) Hilangkan pilihan kotak Allow row to break across pages
4.) Klik OK

B. Memisahkan tabel ke halaman selanjutnya pada halaman berikutnya, Caranya :
1.) Klik pada baris yang ingin ditempatkan di halaman berikutnya.
2.) Tekan CTRL + ENTER . cara ini disebut juga Page Break Manual

  • Membuat Table Heading Berulang Pada Setiap Halaman
1.) Pilih baris Heading (Harus termasuk baris pertama pada tabel)
2.) Pada Tab Layout --> Repeat Header Rows.
     Catatan : Table Heading berulang hanya ada di print layout view atau ketika kalian mencetak dokumen          tersebut. Table Heading berulang tidak akan muncul bila anda melakukan page break manual                        (CTRL+ENTER) dalam tabel.
3.) Untuk menghilangkan Table Heading berulang : klik pada heading table di halamn pertama. Pada Tab Layout --. Repeat Header Rows.

  • Mengurutkan Data pada Tabel
1.) Blok pada tabel yang ingin di Urutkan
2.) Pada Tab Layput --> Sort.
3.) Pada kotak dialog Sort, pilih kolom atau header yang dijadikan sebagai dasar pengurutan

  • Memberi Penomoran pada Sel Tabel
1.) Pilih sel pada tabel yang akan diberi nomor
      Tips : Untuk memberi nomor pada setiap baris, klik pada kolom pertama
2.) Pada Tab Home --> Numberling

  • Cara Mengubah Kumpulan Teks Menjadi Tabel dan Sebaliknya
A. Mengubah Kumpulan Teks menjadi Tabel

1.) Masukkan tanda pemisah seperti koma dan tabs untuk menentukan dimana kumpulan teks ini akan dibagi menjadi kolom. Gunakan paragraf untuk menandai baris baru.
2.) Pilih kumpulan teks yang akan diubah kedalam bentuk tabel.
Contoh : Kumpulan teks yang terdiri dari 2 paragraf akan diubah ke bentuk tabel. Pemisah nya berupa koma.
3.) Pada Tab Insert --> Table . Kemudian klik Convert Text To Table untuk menampilkan kotak dialog baru. Isi sesuai kebuthan
4.) Klik OK dan kumpulan teks tersebut sudah menjadi seperti berikut.

B. Mengubah Teks Menjadi Tabel

1.) Pilih kumpulan baris atau tabel yang akan diubah menjadi paragraf
2.) Pada Tab Layout --> Convert To Text.
3.) Dibagian Separate text at, pilih tanda pemisah kolom yang akan digunakan untuk baris yang akan dipisahkan menjadi paragraf.


Yap.. Selesai sudah Pengenalan mendalam tentang Tabel di Microsoft Word 2007. Eltron yakin masih banyak di antara kalian yang sudah biasa mengetik di MS Word namun tidak tahu cara-cara di atas. Ya.. Begitulah , Blog ini memang bertujuan untuk memberitahu kepada seluruh pengguna komputer awam atau pun professional untuk lebih memahami lagi atau sekedar mengingat kan saja . 

Baiklah, Sekian Ilmu yang bisa saya berikan kepada kalian semoga dapat bermanfaat.


Terima Kasih Telah Berkunjung.

1 komentar so far

Artikelnya bermanfaat sob, membantu sekali apalagi ane juga sering buat tabel di ms word


EmoticonEmoticon